Ini dia makanan kegemaran Ima & anak2 tersayang, Josef & Sarah....
Bahan2nya:
1 pak makaroni kering
2 siung bawang putih, iris halus
1 atau 2 bh bawang bombay, iris halus
250 gr daging cincang (beef/chicken)
2 btg wortel dipotong dadu (optional)
Sosis (optional)
2 btr telur, kocok lepas
Krim/ susu evaporated (biasanya bear brand/carnation)
Garam, gula, merica, pala bubuk
Keju cheddar parut/ mozarella
Cara masaknya :
Makaroni
Didihkan air dan masukan makaroninya (10-15 menitan udah cukup)
Tambahkan minyak zaitun & garam sedikit
Tiriskan dan pisahkan sementara
Topingnya :
Tumis bwg putih hingga harum lalu masukkan bwg bombay, tumis hingga kekuningan
Masukkan daging cincang, tumis hingga air-nya keluar
Tambahkan wortel/sosis/ham
Tambahkan garam, gula, merica, pala bubuk, aduk rata
Beri air matang sedikit lalu tutup sebentar sampai wortel 1/2 matang
Beri krim/susu evaporated, aduk hingga rata
Matikan kompor, tunggu sebentar utk menghilangkan uap panas
Sementara itu siapkan pinggan tahan panas/pyrex olesi dengan mentega.
Taruh makaroni yang telah ditiriskan kedalam pyrex lalu tambahkan topingnya, aduk rata
Kocok telur dan tuangkan pada pinggan makaroni
Tabur keju cheddar parut diatasnya lalu masukkan dalam oven dan panggang dengan
suhu 180* sampai matang (45 menit).
Disajikan bersama saus chili/tomat. Yammie!
No comments:
Post a Comment