Saturday 5 April 2014

Challah Bread (Roti Shabbat)

Step by step membuat Challah bread untuk ibadah Erev Shabbat.

Roti mini Challah 

Bahan2nya:
1-1/4 sdt dry yeast/ragi kering
1/4 cup air hangat
1-2 sdm vegetable oil/extra virgin coconut oil/olive oil
4 sdm gula pasir
1 sdt garam
1 telur 
1-1/2 cups tepung serba guna (all purpose flour) atau wholemeal flour

Variasi tambahan (optional/pilihan) :
Raisins secukupnya
Cranberries secukupnya
1 sdm Chia seeds atau biji2an menurut selera 

Topping (olesan diatas roti):
1 sdm telur kocok + 1/4 sdt air dingin
atau
Soya milk/susu kedele secukupnya

Biji wijen/ flax seeds utk taburan

Bahan2nya dipersiapkan


Flaxseeds (yg berwarna keemasan) dan Chia seeds (yg berwarna kehitaman)

Mencampur ragi dengan air hangat + gula, aduk rata dan diamkan 10 menit hingga ragi bereaksi (berbuih)

Setelah 10 menit ragi sudah berbuih


Satukan bahan2 kering; tepung, gula, garam, bila menggunakan biji2an, dicampur semua disini


Bentuk lubang ditengahnya


Masukkan ragi yg berbuih tadi, kemudian telur, aduk rata


Tambahkan 1 sdm minyak, uleni


Uleni adonan hingga kalis selama 10 menit pada permukaan yang telah ditaburi sedikit tepung, bentuk bulat

Sarah membantu menguleni adonan

Tempatkan adonan pada wadah/baskom yang telah diberi sedikit minyak.

Tips : 
Rebus air mendidih, tuangkan dalam wadah tahan panas, tempatkan wadah berisi air panas ke dalam oven, pada rak bawah, gunanya untuk mengkondisikan oven menjadi lembab.


Kemudian masukkan adonan, tutup dgn kain lembab, tempatkan pada rak diatasnya, diamkan selama 1 jam. JANGAN nyalakan oven!

Tutup, diamkan 1 jam. JANGAN nyalakan oven.


Setelah 1 jam adonan akan mengembang 2 kali lipat




Tempatkan adonan pada permukaan yang telah ditaburi sedikit tepung, pukul/punch adonan, kemudian uleni selama 5 menit




Bagi adonan menjadi 2 bagian sama rata


Masing-masing bagian dibagi lagi menjadi 3 bagian yang sama (total 6)


Sarah membantu membentuk adonan menjadi tali



Bentuk adonan menjadi seperti tali dengan panjang ukuran yang sama (Pada resep ini, dapat dibuat 6 adonan berbentuk tali)

Jalin atau kepang 3 adonan bentuk tali menjadi 1 buah Challah bread


Dijalin/dikepang




Tarik ujungnya dan lipat kedalam. Lakukan pada ke-dua sisi.




Jalinan selesai




Tempatkan adonan yang telah dijalin pada wadah/pinggan tahan panas yang sudah dialasi baking sheet/ kertas baking.



Tutup adonan roti dengan kain lembab. Diamkan selama 30 menit, mengembang. Sementara itu siapkan/panaskan oven-nya


Setelah 30 menit adonan terlihat mengembang seperti ini




Sebelum dipanggang, olesi permukaan adonan dengan topping : dapat menggunakan telur atau susu kedele (disini menggunakan susu kedele). Taburi dengan biji wijen atau flax seeds diatasnya (disini menggunakan flax seeds).




Panggang adonan roti dengan suhu 190*C, selama +/- 30 menit atau hingga matang (disesuaikan dengan oven masing2). Panggang dengan cara Au Bain Marie atau Steam Bake atau Oven dengan Cara Ditim yaitu menempatkan wadah berisi air dibawahnya.


Steam Bake menghasilkan roti atau hidangan yang kering di bagian atas/topping tetapi lembut dan bebas kerak di bawah dan pinggir2nya, sehingga warna asli tetap terlihat cantik tanpa kuatir kusam kecoklatan dan berkerak seperti bila dipanggang dengan cara biasa.




Setelah roti matang, keluarkan dari oven, dinginkan sejenak



Roti Challah siap dihidangkan utk acara Erev Shabbat keluarga!


Tekstur roti seperti pada gambar ini, yaitu kering diluar, tetapi lembut didalam, tanpa ada kerak dibagian bawah maupun pada pinggiran roti.

Dibawah ini adalah link video (youtube) mengenai tehnik membuat jalinan pada Challah bread :

No comments:

Post a Comment